Bahan gurame bakar :
- 2 ekor ikan gurame ukuran sedang, bersihkan dan kerat kerat
- 1/2 sendok makan garam
- 1/2 sendok makan air jeruk nipis
- 1 sendok makan air asam jawa
- 3 sendok makan minyak utnuk menumis
- 3 sendok makan kecap manis
Bumbu yang dihaluskan :
- 6 butir bawang merah
- 4 buah cabai merah keriting
- 3 buah cabai merah besar
- 2 buah cabai rawit merah
- 3 siung bawang putih
- 2 cm jahe
- 3/4 sendok teh garam
- 1 sendok makan ketumbar
Bahan sambal kecap, aduk hingga rata :
- 5 sendok makan kecap manis
- 5 buah cabai rawit hijau, iris tipis
- 5 buah tomat merah, iris tipis
- 1/2 sendok teh air jeruk nipis
- 2 butir bawang merah, iris tipis
- 1 buah tomat, buang bijinya lalu potong potong
Cara membuat gurame bakar enak :
- Ikan gurame yang telah di bersihkan, rendam dalam air garam dan air jeruk nipis, diamkan ikan selama 15 menit agar tidak amis.
- Panaskan minyak pada wajan, lalu tumis bumbu yang telah di haluskan sambil di tambahkan dengan air asam jawa, aduk hingga matang, lalu angkat.
- Masukkan kecap manis, lalu aduk hingga rata, oleskan bumbu pada ikan hingga rata lalu diamkan lagi ikan selama 10 menit.
- Bakar ikan pada bara api hingga matang sambil di olesi dengan sisa bumbu dan di balik, angkat.
- Sajikan ikan bakar dengan saus kecapnya.