Bahan urap urap kangkung :
- 2 ikat kangkung, petiki dan rebus
- 50 gram tauge kita seduh
- 5 lonjor kacang panjang kita potong potong dan rebus
- 1 ikat bayam kita petiki dan rebus
- untuk taburan gunakan bawang merah goreng
Bahan untuk urap :
- 150 ml air
- 200 gram kelapa muda kita parut kasar
Bumbu yang dihaluskan :
- 2 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah keriting
- 5 butir bawang merah
- 5 cm kencur
- 1 sendok teh garam
- 1 1/2 sendok makan gula merah
- 1/2 sendok teh terasi bakar
- 10 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
Cara membuat urap urap kangkung enak :
- Untuk membuat urap : aduk rata bahan sambal urap dengan kelapa yang di parut, setelah itu sangrai pada wajan dengan api kecil hingga matang, angkat.
- Siapkan sayuran urap lalu aduk hingga rata dan tambahan dengan sambal urap kelapa, aduk hingga rata lalu sajikan segera.